10 Film Serial Pendek (Miniseri) Terbaik di Netflix

Belum siap nonton maraton serial yang panjang? Don't worry, kamu bisa tonton 10 miniseri (limited series) terbaik di Netflix berikut.

Bagi sebagian orang, film terasa terlalu pendek, dan serial terasa terlalu panjang. Namun kamu tidak perlu khawatir, karena Netflix punya pilihan tontonan tidak terbatas. Untuk itu, hadirlah istilah Limited Series, yang juga sering disebut dengan miniseri atau serial pendek. Beberapa tahun terakhir, serial dengan label limited series pun semakin populer di Netflix.

Limited series adalah serial yang episodenya terbatas (biasanya hanya beberapa episode) dan umumnya hanya terdiri dari satu season. Tentu saja dengan awal dan akhir cerita yang jelas dan tuntas.

Film serial pendek merupakan pilihan yang tepat untuk kamu yang tidak siap nonton serial secara maraton, atau ingin menghabiskan film serial dalam waktu singkat, misalnya di hari sabtu dan minggu.

Ada banyak film serial pendek di Netflix yang bisa masuk dalam watchlist kamu, dengan plot cerita luar biasa, serta memiliki rating dan review yang bagus dari penonton. Di halaman ini Arenadigital.id akan merekomendasikan beberapa miniseri yang bagus untuk kamu tonton di Netflix.

The Stranger

  • Miniseri 8 episode
  • Genre: Crime, Mystery
  • Cast: Richard Armitage, Shaun Dooley, Siobhan Finneran
  • Rating IMDb: 7.3 – Rotten Tomatoes: 83%

Saat Adam Price mengetahui sebuah rahasia mengenai istrinya, dunianya menjadi jungkir balik. Anehnya, ia mendengar rahasia tersebut dari orang asing (stranger) yang belum pernah ia lihat sebelumnya.

Di sinilah misterinya dimulai, melewati banyak bahaya, kebohongan, dan pengungkapan. Adam harus mencari tahu siapa yang benar-benar teman dan keluarganya, dan siapa yang menjebaknya.

Film ini memiliki banyak kejutan dan plot twist, membuatmu tidak bisa berhenti nonton hingga tuntas. Ikuti kisah drama misteri luar biasa ini dalam miniser 8 episode dengan judul The Stranger di Netflix.


When They See Us

limited series netflix terbaik
  • Miniseri 4 episode
  • Genre: Drama, Kisah nyata
  • Cast: Asante Blackk, Caleel Harris, Ethan Herisse
  • Rating IMDb: 8.9 – Rotten Tomatoes: 97%

Diskriminasi terhadap orang kulit hitam masih sangat kental di Amerika Serikat sebelum tahun 2000-an. Seperti yang dikisahkan dalam limited series When They See Us, diangkat dari kisah nyata yang terjadi pada tahun 1989.

Film serial pendek ini menceritakan tentang kasus pidana kontriversial yang menimpa lima remaja kulit hitam, yang didakwa melakukan penyerangan dan pemerkosaan pada seorang perempuan di Central Park, New York.

Kelima remaja yang tidak saling mengenal ini, yang kebetulan ada di sekitar lokasi, dipaksa harus mengakui tindak kejahatan yang tidak mereka lakukan. Hak asasi mereka bahkan tidak dianggap oleh pihak kepolisian dan kejaksaan walaupun mereka tidak memiliki bukti yang kuat.

Bagaimana akhir kisah penuh ketidakadilan dan diskriminasi ini? Tonton drama miniseries ini di Netflix.


The Haunting of Hill House

serial pendek terbaik netflix
  • Miniseri 10 episode
  • Genre: Horror, Supernatural
  • Cast: Michiel Huisman, Victoria Pedretti, Kate Siegel, Henry Thomas
  • Rating IMDb: 8.6 – Rotten Tomatoes: 93%

Drama serial pendek bergenre horror yang disutradarai oleh Mike Flanagan ini diangkat dari novel tahun 1959 dengan judul yang sama, karya Shirley Jackson.

Plot cerita dalam film serial menyeramkan ini berganti-ganti antara dua latar waktu yang berbeda, mengikuti lima kakak-beradik yang memiliki pengalaman supranatural di Hill House.

Pengalaman tersebut bahkan terus menghantui mereka hingga masa kini, 26 tahun setelahnya. Flashback ceritanya bermuara pada malam ketika mereka kabur dari mansion tersebut di tahun 1992.

Jika kamu pecinta serial horror, maka miniseri ini wajib kamu tonton di Netflix.


Maid

miniseri terbaik di netflix
  • Miniseri 10 episode
  • Genre: Drama
  • Cast: Margaret Qualley, Nick Robinson, Raymond Ablack
  • Rating IMDb: 8.4 – Rotten Tomatoes: 94%

Serial pendek Maid bercerita tentang ibu muda bernama Alex, diperankan oleh Margaret Qualley, yang lari dari hubungan yang penuh kekerasan. Dia langsung mengambil pekerjaan pertama yang bisa ia kerjakan untuk memenuhi nafkah untuk ia dan anaknya, sebagai seorang pembantu.

Kisah film ini diangkat dari buku best seller New York Times berjudul Maid: Hard Work, Low Pay, and a Mother’s Will to Survive. Diangkat sebagai film serial terbatas, Maid pun langsung menyedot banyak penonton di Netflix.

Kamu akan terbawa dalam kehidupan Alex yang miskin dan penuh perjuangan bertahan hidup. Benarkah keputusannya untuk meninggalkan kehidupan lamanya? Ikuti kisah dramanya dalam serial Maid yang bisa kamu tuntaskan dalam 10 episode.


The Last Dance

best limited series netflix
  • Miniseri 10 episode
  • Genre: Dokumenter, olahraga
  • Rating IMDb: 9.1 – Rotten Tomatoes: 97%

Siapa yang tidak kenal dengan Michael Jordan. Atlet basket terbaik sepanjang masa ini diangkat kisahnya dalam serial pendek dokumenter berjudul The Last Dance.

Dokumenter ini menayangkan banyak video asli, rekaman yang belum pernah ditayangkan sebelumnya. Kisahnya terpusat pada karir Jordan dan Chicago Bulls, berpuncak pada musim 97-98 NBA, musim terakhirnya bersama Bulls.

Dengan serial dokumenter 10 episode ini, kamu akan melihat sisi lain dari Jordan dan bagaimana rekan satu tim dan tim lawan memandang pribadi Jordan yang super kompetitif.

The Last Dance merupakan dokumenter olahraga terbaik yang pernah dibuat saat ini.


The Queen’s Gambit

film serial pendek terbaik netflix
  • Miniseri 7 episode
  • Genre: Drama
  • Cast: Anna Taylor-Joy, Bill Camp, Marielle Heller, Thomas Brodie-Sangster
  • Rating IMDb: 8.6 – Rotten Tomatoes: 96%

Tidak lengkap rasanya jika tidak memasukkan film serial ini dalam rekomendasi kita kali ini. Miniseri yang diproduksi oleh Netflix ini adalah masterpiece, sampai-sampai banyak yang menganggap bahwa kisahnya diangkat dari cerita nyata pecatur genius.

The Queen’s Gambit adalah film dengan narasi sangat baik, gambarnya sinematik. Film ini bercerita tentang Beth Harmon, diperankan oleh Anya Taylor-Joy, seorang gadis dari panti asuhan yang sangat jenius dalam olahraga catur.

Kisahnya tidak melulu seputar catur. Ceritanya penuh dengan tragedi dan fantasi, yang kesemuanya membentuk karakter Beth tumbuh dewasa menjadi pecatur brilian di tengah olahraga yang didominasi oleh para pria ini.

Jika kamu suka dengan catur, kamu wajib menonton film ini. Jika kamu tidak tertarik dengan catur, kamu pun tidak akan kesulitan mengikuti serial pendek 7 episode ini.


Unbelievable

rekomendasi miniseri netflix terbaik
  • Miniseri 8 episode
  • Genre: Drama, kriminal, kisah nyata
  • Cast: Kaitlyn Dever, Toni Collette, Merritt Wever
  • Rating IMDb: 8.4 – Rotten Tomatoes: 98%

Film serial pendek ini diangkat dari kisah nyata, dan berhasil meraih banyak penghargaan bergensi.

Kisahnya menceritakan tentang gadis remaja bernama Marie yang melaporkan bahwa ia telah diperkosa. Akan tetapi, karena kurangnya bukti, ia malah dituntut karena dianggap berbohong dan melakukan laporan palsu terkait pemerkosaan tersebut.

Dua detektif wanita bekerja sama untuk membantu membongkar kasus rumit ini. Mereka pun dibawa pada jalan berliku penuh ketidakpastian dan sedikit demi sedikit menguak kebenaran.

Miniseri Unbeliveable memiliki cerita yang kuat dan mendalam. Kamu bahkan akan terus memikirkannya lama setelah kamu selesai menontonnnya.


Inventing Anna

  • Miniseri 9 episode
  • Genre: Drama
  • Cast: Julia Garner, Anna Chlumsky, Arian Moayed
  • Rating IMDb: 6.8 – Rotten Tomatoes: 63%

Serial Inventing Anna diangkat dari figur nyata Anna Delvey, yang berhasil membuka jalannya sendiri, dengan berbohong dan menipu, ke jajaran atas sosialita New York.

Jalannya tentu menemui banyak hambatan, namun Anna tampaknya sangat lihai untuk lolos dari masalah bahkan jika peluangnya sekecil jarum. Hingga akhirnya ia harus menghadapi persidangan dengan tuntutan berlapis.

Julia Garner, yang tampil cemerlang dalam serial Ozark, memerankan sosok Anna dengan sangat baik. Tergantung dari sisi mana kamu melihatnya, Anna adalah gadis cantik yang cemerlang, oportunis, kriminal berbahaya, atau semuanya sekaligus.

Berlabel Netflix Original Series, serial Inventing Anna membuatmu tidak bisa berhenti mengikuti kisah Anna hingga selesai.


The Pharmacist

best miniseri di netflix
  • Miniseri 4 episode
  • Genre: Dokumenter, investigasi kriminal
  • Rating IMDb: 7.7 – Rotten Tomatoes: 89%

Dalam dokumenter 4 episode bergenre kriminal, The Pharmacist menampilkan seorang ahli farmasi asal Louisiana, Dan Schneider, yang berusaha menyibak praktek korupsi yang merajalela di balik krisis kecanduan opioid di Amerika Serikat.

Tindakan ekstrem ini dia lakukan setelah anaknya meninggal tertembak saat mencoba membeli narkoba pada April 1999. Merasa tidak puas dengan investigasi yang dilakukan polisi, Dan menyelidiki sendiri kasus yang menewaskan anaknya.

Namun penyelidikan tersebut hanyalah awal dari sesuatu yang lebih besar. Sesuatu yang dianggap menjadi awal mula krisis kesehatan nasional di Amerika, dimotori oleh perusahaan farmasi raksasa dan sistem yang korup.

Tonton kisah investigasi Dan Schneider yang heroik tersebut dalam serial The Pharmacist.


Alias Grace

film serial pendek netflix
  • Miniseri 6 episode
  • Genre: Drama, kriminal
  • Cast: Sarah Gadon, Edward Holcroft, Paul Gross
  • Rating IMDb: 7.7 – Rotten Tomatoes: 99%

Serial pendek ini diangkat dari novel fiksi karya Margaret Atwood, yang ditulis berdasarkan kisah nyata dari Grace Marks, gadis muda imigran yang bekerja sebagai pembantu di Kanada.

Di tahun 1843, terjadi kasus populer berupa pembunuhan terhadap Thomas Kinner dan Nancy Montgomery. Dua pelayan Thomas menjadi tersangka, yakni Grace Marks dan James McDermott. James telah tewas dihukum gantung, sementara Grace divonis penjara seumur hidup.

Walaupun divonis bersalah, Grace mengaku tidak mengingat kejadian tersebut, dan sering menunjukkan gejala histeria. Karena banyak tekanan untuk melepaskan Grace dari tuduhan, negara menunjuk seprang psikiater untuk mencari kebenarannya, apakah ia benar-benar mengidap histeria dan bukannya seorang kriminal.

Seperti apa jalannya pengobatan dan nasib Grace terkait kasus pembunuhan yang dituduhkan kepadanya?

Miniseri Alias Grace memiliki plot cerita yang sangat mendalam, dengan dialog yang luar biasa. Film serial ini merupakan salah satu adaptasi novel terbaik di Netflix saat ini.


Itulah rekomendasi film serial pendek atau miniseri terbaik di Netflix saat ini. Jika kamu suka dengan pilihan kami, jangan lupa untuk share rekomendasi ini ke teman-temanmu di social media.

Bookmark (Ctrl + D) halaman ini untuk mengecek update terbaru miniseri di Netflix yang recommended dan layak untuk mengisi waktu luangmu.

Fadil

Fadil

Founder Arenadigital.id, tech & gadget enthusiast, khususnya komputer dan smartphone. Selain mengelola beberapa website, ia juga habiskan waktu dengan Netflix dan travelling.

arenadigital.id

Kami membahas tentang gadget, computing, dunia digital, dan consumer tech di Indonesia. Hubungi kami melalui hai [at] arenadigital.id

Arenadigital.id
Logo
Perbandingan Produk
  • Total (0)
Bandingkan
2